Bulakan – Jumát malam (22/2) diadakan pertemuan untuk membahas tentang hal apa saja yang telah menjadi kesepakatan bersama mengenai pengelolaan air bersih di RT 04 RW 02. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Ketua RT 04 RW 02 yaitu Awal Ramadhan. Dimana beliau merupakan Ketua RT yang baru dan diberi kepercayaan untuk memimpin wilayah RT 04 RW 02 Dukuh Kesi Desa Bulakan.
Para warga antusias mengikuti dan mendengarkan poin-poin apa saja yang sudah disepakati bersama dengan penuh kesadaran berkaitan dengan permasalahan tentang pengelolaan air bersih di lingkungan RT 04 RW 02. Adapun poin-poin tersebut sebagai berikut:
- Untuk pemasang baru, bagi warga asli RT 04 RW 02 dikenakan biaya pasang baru sebesar Rp. 1.000.000,- dan bagi warga pendatang dikenakan biaya pasang baru sebesar Rp. 1.500.000,- . (Dan, ini berlaku untuk pemasang baru sebelum tahun 2019. Bagi penunggak diharapkan melunasi biaya pasang baru tersebut 3 bulan terhitung setelah surat kesepakatan ini dibuat).
- Terhitung dari tahun 2019 biaya pasang baru untuk pemasang baru dinaikkan sebesar 10 % pertahun. Dan biaya pasang baru harap dilunasi dalam kurun waktu 6 bulan.
- Untuk iuran Rp. 7.000/bulan (Rp. 5.000 untuk air Rp. 2.000 untuk kas). Dan uang tersebut akan dilaporkan per 3 bulan sekali dari pihak pengurus.
- Setiap bulan dari tanggal 01 sampai 20 akan dilakukan penarikan, jika selama 3 bulan berturut-turut dari pihak pelanggan tidak melakukan iuran maka dari pihak pengurus akan dilakukan pemutusan.
- Bagi pemasang baru yang tidak bisa melunasi biaya pasang baru dalam tempo yang telah ditentukan maka harus bersedia untuk dihentikan atau diputus saluran airnya.
- Bagi setiap pemasang baru wajib mengeluarkan DP sebesar 30 % dari nominal biaya tersebut.
- Bagi pemasang tidak boleh menyalurkan airnya ke rumah lain sekalipun itu keluarga. Dengan kata lain, satu rumah satu penyalur.
Itulah tujuh poin yang telah disepakati bersama dengan penuh kesadaran sekaligus menjadi solusi atas permasalahan pengelolaan air bersih di lingkungan RT 04 RW 02. Awal Ramadhan selaku Ketua RT 04 berharap, poin-poin yang telah disepakati agar bisa dipatuhi dan menjadi tanggung jawab bersama bagi warga masyarakat RT 04 RW 02 dan semoga bisa membawa kemaslahatan bagi kita bersama.