Bulakan – Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) oleh UPT Puskesmas Kecamatan Belik bersama perangkat desa, unsur PKK, Kader Kesehatan Desa di Balai Desa Bulakan, Senin (8/7).
Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) merupakan pertemuan perwakilan warga desa beserta tokoh masyarakatnya dan para petugas untuk membahas hasil Survei Mawas Diri (SMD) dan merencanakan penanggulangan masalah kesehatan yang diperoleh dari hasil survei mawas diri.
Berdasarkan hasil survey, masalah-masalah kesehatan yang ada di Desa Bulakan adalah penyakit Tuberkulosis atau TBC dan demam berdarah (DBD). Kurangnya kebersihan lingkungan menjadi penyebab menyebarnya virus yang menyebabkan penyakit demam berdarah. Hal ini ditunjukkan dengan adanya kasus 2 orang warga Dusun Kalikeji dan Bulakan Timur pada bulan kemarin yang terkena penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus dengue yang dibawa oleh nyamuk. Dan kurangnya pemahaman warga mengenai penyakit seperti TBC menjadi sebab banyaknya penderita TBC.
Dengan adanya masalah-masalah kesehatan yang terjadi di desa, dalam Musyawarah Masyarakat Desa hari ini membentuk Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) “Gemar Sehat” Desa Bulakan. Terbentuknya kepengurusan Posbindu Gemar Sehat diharapkan mampu memberikan solusi dari masalah-masalah kesehatan yang terjadi. Posbindu Gemar Sehat merencanakan akan memberikan pelayanan kepada masyarakat Desa Bulakan seperti pengecekan gula darah, kolesterol, jantung dan pemeriksaan kesehatan lainnya (tidak pengobatan). Pelayanan pemeriksaan kesehatan tersebut akan dimulai pada bulan depan (Agustus) yaitu setiap hari Kamis Kliwon (1 bulan sekali) yang bertempat di Balai Desa Bulakan.