bulakan.desa.id – Pemerintah Desa Bulakan mengucapkan, selamat memperingati Hari Pangan Sedunia, yang jatuh pada hari ini, Rabu (16/10). Untuk tema Hari Pangan Sedunia tahun ini adalah, “Tindakan kita adalah masa depan kita. Pola Makan Sehat, untuk #Zerohunger2030.”
Tema tersebut mengandung pesan kepada semua pihak untuk memperhatikan, peduli terhadap sekelilingnya, memastikan agar tidak kelaparan, dan kekurangan gizi.
“Mencapai “Tanpa Kelaparan” (Zero Hunger) tidak hanya tentang mengatasi kelaparan, tetapi juga memelihara kesehatan manusia dan bumi. Tahun ini, HPS menyerukan tindakan lintas sektor untuk membuat pola pangan yang sehat dan berkelanjutan dapat diakses dan terjangkau bagi semua orang. Kita mengajak semua orang untuk mulai berpikir tentang apa yang kita makan, ”kata Kepala Perwakilan FAO Indonesia, Stephen Rudgard, dikutip dari tribunnews.com.